Airy Tugu, Penginapan Murah di Jogja yang Strategis

Berlibur ke Jogja adalah salah satu pilihan terbaik untuk Anda yang ingin melepas lelah akibat sibuk dengan kegiatan sehari-hari. Di Jogja, ada banyak objek wisata yang bisa Anda temukan seperti Candi Borobudur. Tapi, Anda harus pilih penginapan murah di Jogja. Tujuannya, agar dana yang Anda bawa tidak habis percuma.


Sebab, selama liburan bukan hanya penginapan saja yang harus Anda pikirkan. Ada banyak hal lain seperti objek wisata apa yang akan dikunjungi, biaya transportasi dan oleh-oleh. Oleh sebab itu menginap di penginapan murah tak ada salahnya. Salah satu penginapan murah yang bisa Anda sewa di Jogja adalah Airy Tugu yang punya lokasi yang strategis.

Lokasi

Menginap di Airy Tugu Jogja adalah pilihan yang tepat bila Anda sedang berlibur di Jetis. Sebab, tempat menginap yang satu ini berada di wilayah yang strategis. Lokasi hotel yang satu ini hanya berjarak 7,15 km saja dari Bandar Udara Internasional Adisutjipto. Sedangkan dari Stasiun Tugu Jogja, juga cukup dekat.

Untuk mencapai Stasiun Tugu dari lokasi hotel ini berada, Anda hanya perlu menempuh jarak sejauh 1,67 km. Lagipula, hotel ini juga mudah dijangkau karena sangat berdekatan dengan berbagai fasilitas publik. Lokasi tepat dari Airy Tugu ini ada di Jl. AM Sangaji Km. 68 Kecamatan Sleman, Jetis, Yogjakarta.

Jika Anda ingin berwisata ke Monumen Tugu, Anda hanya perlu menemuh jarak 0,80 km saja dari hotel. Tiba-tiba sakit saat liburan? Tenang, bila Anda menginap di hotel ini, Anda juga bisa menjangkau rumah sakit dengan mudah. hanya berjarak 0,99 km saja, Anda bisa menemukan Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Sardjito. 

Selain itu, hotel yang satu ini juga sangat dekat dengan Univeritas Gadjah Mada yang merupakan univeritas paling terkenal di Jogja. Anda hanya perlu menempuh jarak 1,09 km untuk menjumpai univeritas ini. Sangat strategis sekali, kan tempatnya?

Fasilitas yang Tersedia

Menginap di penginapan murah di Jogja yang satu ini, Anda bisa menikmati berbagai fasilitas yang disediakan. Untuk fasilitas umum misalnya, Anda bisa menikmati layanan kamar, area parkir, dan Wi-fi secara gratis. Di sini, Anda juga bisa menemukan kafe atau kedai kopi dan teh di bagian lobi.
Untuk fasilitas kamar, Anda akan mendapatkan berbagai furnitur penghias seperti meja dan kursi. Anda juga bisa menikmati tontonan dari televisi yang disediakan. Berbagai acara bisa Anda saksikan melalui televisi tersebut. Sebab, hotel ini menerapkan layanan TV kabel yang membuat banyak saluran televisi bisa didapat.

Untuk bagian kamar mandi, Anda bisa mandi dengan pancuran air yang deras yang pastinya menyenangkan. Sedangkan untuk fasilitas bersama, Anda bisa menikmati ruang keluarga yang ber-AC serta area bebas asap rokok. Menginap di tempat ini Anda juga bisa mendapatkan sarapan gratis setiap harinya.

Untuk menginap di penginapan murah di Jogja ini, Anda tak perlu mengeluarkan biaya yang mahal. Menginap di sini cukup murah dan terjangkau bahkan untuk kantong backpacker sekalipun. Namun, meski murah, Anda tetap bisa memperoleh kenyamanan saat beristirahat. Selain itu, hotel ini juga memberikan pelayanan yang maksimal untuk semua tamunya.


Nah, bagaimana? Tertarik untuk menginap di penginapan murah di Jogja yang satu ini? Airy Tugu adalah pilihan yang pas untuk Anda yang hendak liburan ke Jogja namun bujet pas-pasan. Meski murah, Anda tetap bisa memperoleh pelayanan yang maksimal dengan fasilitas yang maksimal pula selama menginap di sini. Dijamin, Anda akan merasa nyaman.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment